Binmas Polres Sampang Lakukan Pengecekan Posko PPKM

                           
NewsRepublik.com - Jumat, 19 Februari 2021 - 20:02 WIB
Binmas Polres Sampang Lakukan Pengecekan Posko PPKM
Pengecekan Posko PPKM oleh Kasat Binmas Polres Sampang ()
Penulis
|
Editor

SAMPANG,Newsrepublik.com- Untuk menekan angka penyebaran Covid-19 Menteri Dalam Negeri (Mendagri) menerbitkan instruksi Menteri Nomor 3 Tahun 2021, tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Binmas Polres Sampang cek langsung sejumlah posko PPKM di Kabupaten Sampang.

Dalam instruksi berbasis mikro dan Pembentukan Posko untuk penanganan Covid-19 di tingkat Desa dan kelurahan.

Menyikapi instruksi tersebut, Polres Sampang bekerja sama dengan Kodim 0828 Sampang dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat telah melakukan berbagai persiapan.

Persiapan yang telah dibangun sesuai intrusi diantaranya, telah menyiapkan 186 Posko PPKM yang tersebar di 180 Desa yang tersebar di Kabupaten Sampang.

Untuk mengecek kesiapan Posko yang telah dibangun Kasat Binmas Polres Sampang, AKP Moh. Mohni bersama anggota mendatangi 3 posko PPKM yang berada di Tiga Kecamatan, di Sampang.

Diantaranya, mendatangi Posko PPKM di Desa Bancelok Kecamatan Jrengik, Desa Taddan, Kecamatan Camplong dan Perumahan Permata Selong Kelurahan Gunung Sekar Kecamatan Sampang.

Dalam kegiatan itu, AKP Moh. Mohni mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan perintah Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz, untuk mengecek kesiapan Posko PPKM.

Selain untuk melihat kesiapan Posko juga kesiapan para personil, Administrasi, tempat dan perlengkapan untuk penanganan Covid-19.

“Keberhasilan PPKM Mikro ini dibutuhkan kerjasama antar sesama stake holder dalam hal ini TNI-Polri dan Pemerintah dengan dukungan penuh dari semua elemen masyarakat” ujarnya, Jumat (19/2/21).

Selain memberikan arahan kepada masyarakat pihaknya juga menghimbau kepada seluruh anggota TNI-Polri dan petugas Posko PPKM agar melaksanakan tugas penuh tanggung jawab serta didasari dengan rasa ikhlas.

Tak hanya itu, seluruh petugas Posko juga diimbau agar selalu memberikan edukasi untuk tetap mematuhi Protokol kesehatan dengan menerapkan 5M.

“Kita juga mengajak masyarakat untuk menyukseskan program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Sampang,” jelasnya.

Sekedar diketahui, Kasat Binmas Polres Sampang, selain melakukan pengecekan Posko PPKM, juga membagikan Masker kepada masyarakat secara gratis yang disediakan oleh Mapolres Sampang. (Joko/Kh)

Tinggalkan Komentar

Close Ads X