BLT DD Segera Cair Lagi, Vaksinasi Covid-19 Tak Jadi Syarat Mutlak Penerima

                           
NewsRepublik.com - Rabu, 21 Juli 2021 - 18:40 WIB
BLT DD Segera Cair Lagi, Vaksinasi Covid-19 Tak Jadi Syarat Mutlak Penerima
 ()
Penulis
|
Editor

SUMENEP,Newsrepublik.com– Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD tahun 2021 akan segera cair lagi, sesuai dengan jadwalnya.
Meski sudah ada Inpres yang mengatur penerima BLT DD itu menjadi prioritas Vaksinasi Covid-19, tapi Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, tidak mewajibkan penerima BLT DD untuk divaksin.

“Tapi kami tetap mengimbau agar masyarakat mengikuti program vaksinasi dalam upaya mencegah penularan Covid-19,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep, Moh. Ramli, Rabu (21/7/2021).

Ia mengaku tidak serta-merta mewajibkan penerima BLT DD divaksin karena ketika tidak memenuhi syarat dan ketentuan secara teknis ditakutkan ada pro-kontra.

“Saat ini mayoritas desa telah menjalankan program vaksinasi tersebut,” paparnya.

Vaksinasi Covid-19 merupakan program bagi masyarakat untuk menghindari adanya penularan penyakit, terutama corona.

“Makanya penerima BLT DD kami prioritaskan untuk menjadi sasaran vaksin. Sama dengan pelaksanaan tahapan pilkades yang diprioritaskan bagi penyelenggara,” ucapnya.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD akan disalurkan hingga Desember tahun 2021 sebesar Rp 300 ribu per Kartu Keluarga (KK).

“Kalau pencairan pada bulan kemarin mengalami penundaan, saat ini bisa dilakukan rapel atau pencairan sekaligus berdasarkan jadwal pencairan,” tegasnya.

Penerima BLT DD itu perlu dibedakan dengan penerima bantuan lainnya agar tidak terjadi tumpang tindih antar bantuan yang sama-sama BLT.

“Syarat utama penerima BLT DD adalah masyarakat miskin dan terdampak Covid-19,” tukasnya. (Zola/kh).

Tinggalkan Komentar

Close Ads X