Ekonomi

Tugure Dukung Literasi Tata Kelola Keuangan Lewat Forum Profesional IRMAPA

60
×

Tugure Dukung Literasi Tata Kelola Keuangan Lewat Forum Profesional IRMAPA

Share this article
Tugure Dukung Literasi Tata Kelola Keuangan Lewat Forum Profesional IRMAPA
ilustrasi akuntansi (sumber: freepik)

NewsRepublik.com, Ekonomi – PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure) menunjukkan komitmennya dalam mendorong peningkatan literasi tata kelola dan integritas laporan keuangan di sektor jasa keuangan. Komitmen tersebut diwujudkan melalui partisipasi dalam kegiatan Sharing Session yang digelar Indonesian Risk Management Professional Association (IRMAPA) dan dihadiri oleh perwakilan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Perwakilan IRMAPA, Cipto Hartono, mengapresiasi dukungan Tugure dalam penyelenggaraan forum tersebut. Ia menilai, kegiatan seperti ini merupakan sarana strategis untuk memperkuat kapasitas profesional di bidang manajemen risiko.

“Kami terus mendorong peningkatan literasi melalui berbagai kanal, mulai dari media sosial hingga forum diskusi rutin seperti round table meeting. Forum ini bagian dari upaya IRMAPA membangun kolaborasi lintas sektor,” ujarnya, Sabtu (2/7/2025).

Salah satu pokok bahasan dalam forum adalah konsep integrated Coverage (iCover), yang sebelumnya telah diimplementasikan di sektor perbankan dan akan diperluas ke sektor non-bank mulai tahun depan.

Direktur Operasional Tugure, Erwin Basri, menyampaikan antusiasmenya atas sinergi dengan IRMAPA serta apresiasi terhadap kontribusi para narasumber dan peserta.

“Implementasi iCover bukan hanya memperkuat tata kelola dan akuntabilitas perusahaan, tetapi juga menjadi langkah penting untuk memenuhi ketentuan regulasi, termasuk implementasi IFRS dan pemenuhan modal ekuitas hingga 2028. Tugure siap mengambil peran dalam inisiatif strategis ini,” ujar Erwin.


OJK Soroti Pentingnya Integritas Laporan Keuangan

Ilustrasi jurusan akuntansi (copyright Fimela)

Dalam forum yang sama, Kepala Departemen Manajemen Risiko dan Pengendalian Kualitas Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Ahmad Fuad, menekankan urgensi menjaga integritas laporan keuangan di tengah dinamika tantangan tata kelola di Indonesia.

“iCover dirancang sebagai solusi untuk memperkuat sistem pengendalian internal dan mencegah potensi manipulasi laporan keuangan. Keberhasilannya sangat ditentukan oleh kolaborasi antara perusahaan sebagai first line, asosiasi profesional sebagai second line, dan regulator sebagai third line,” ujar Ahmad Fuad.

Kegiatan ini diharapkan menjadi katalis penguatan kolaborasi lintas sektor dalam membangun budaya tata kelola dan integritas di industri jasa keuangan nasional. Tugure menegaskan komitmennya dalam mendukung inisiatif literasi serta peningkatan kapasitas sumber daya manusia, dan terbuka menjalin kemitraan berkelanjutan dengan IRMAPA maupun pemangku kepentingan lainnya guna memperkuat ekosistem tata kelola keuangan yang sehat dan berintegritas.


Tugure Kantongi Ekuitas Rp 1,6 Triliun, Lampaui Ketentuan OJK Jelang 2026

Ilustrasi asuransi. (Foto By AI)

PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure) terus mencatatkan kinerja positif melalui penerapan prinsip prudent underwriting, penyeimbangan portofolio, penguatan kolaborasi dengan mitra usaha, serta peningkatan inovasi dan kapabilitas digital guna mendukung pertumbuhan industri perasuransian nasional.

Dari sisi permodalan, Tugure berhasil memenuhi ketentuan ekuitas minimum yang ditetapkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dengan total ekuitas mencapai Rp 1,6 triliun — jauh melampaui batas minimum Rp 500 miliar yang diberlakukan pada 2026.

“Dengan capaian pertumbuhan kinerja keuangan yang berkelanjutan, kami optimistis dapat memenuhi target ekuitas Kelompok Perusahaan Perasuransian berdasarkan Ekuitas (KPPE) 2 sebesar Rp 2 triliun pada 2028,” ujar Presiden Direktur Tugure, Teguh Budiman, Sabtu (5/7/2025).

Atas pencapaian tersebut, Tugure diganjar dua penghargaan bergengsi pada Juni 2025, yang menjadi pengakuan atas performa positif dan strategi komunikasi korporasi yang efektif dalam memperkuat reputasi dan mendorong pertumbuhan berkelanjutan.

Salah satunya, Tugure meraih Special Award Best Reinsurance dalam ajang Best Insurance Award 2025, sebagai bentuk apresiasi terhadap kontribusi dan kinerja unggul perusahaan reasuransi di Indonesia yang dinilai berhasil menunjukkan inovasi layanan serta peran signifikan dalam mendukung kemajuan industri perasuransian.


Tugure Raih Top Digital PR Award 2025

ilustrasi akuntansi (sumber: freepik)

Tak hanya mencatatkan capaian positif dalam aspek keuangan, PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure) juga berhasil meraih penghargaan Top Digital PR Award 2025. Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang dinilai sukses mengelola strategi digital public relations dalam memperkuat citra, membangun kepercayaan, serta menjalin hubungan positif dengan para pemangku kepentingan.

Tugure menunjukkan komitmennya untuk tidak hanya berfokus pada kinerja keuangan, tetapi juga membangun komunikasi yang transparan, relevan, dan berkelanjutan di tengah transformasi digital yang terus berkembang.

“Kedua penghargaan ini merupakan buah dari kerja keras seluruh insan Tugure, serta dukungan penuh dari dua Pemegang Saham Pengendali, yakni PT Tugu Pratama Interindo dengan kepemilikan 50,74% dan PT Asriland sebesar 49,26%, dalam menjaga kesehatan finansial perusahaan dan kepercayaan mitra usaha,” ujar Presiden Direktur Tugure, Teguh Budiman.