Peringati HUT RI Ke-78, Ratusan TK, PAUD dan Fatayat NU Desa Madupat Gelar Karnval

                           
NewsRepublik.com - Kamis, 24 Agustus 2023 - 10:04 WIB
Peringati HUT RI Ke-78, Ratusan TK, PAUD dan Fatayat NU Desa Madupat Gelar Karnval
 (NewsRepublik.com)
Penulis
|
Editor

 

 

SAMPANG, Newsrepublik.com– Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78, ratusan murid lembaga pendidikan dari TK Darul Hikam, Fatayat NU dan lainnya. Desa Madupat, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang. Secara simbolis melepas para peserta karnaval Kepala Desa setempat dan jajaran pengurus Fatayat NU Desa Madupat, lembaga TK, PAUD, dan dihadiri PAC Fatayat NU Camplong,.

Peserta karnaval dikawal mobil patroli polisi, berangkat dari rumah Kepala Desa Setempat menuju lembaga pendidikan TK Darul Hikam, dengan diikuti peserta karnaval, mulai dari grub drumband, mobil hias, dan peserta yang kostum unik berjalan kurang lebih 3 km.

Habib Yusuf Assegaf selaku pengasuh TK Darul Hikam, ia sangat mengapresiasi antosias masyarakat yang ikut dan menyaksikan karnaval kami dalam rangka HUT RI ke 78. Ini pertama kalinya digelar di Desa kami dengan biaya swadaya tanpa anggaran pemerintah, demi memeriahkan HUT RI ke 78.Kamis (24/8/23).

 

 

“Semangat cinta tanah air ini, harus ditanamkan pada anak usia dini mulai PAUD dan TK. Salah satunya dengan ikut andil merayakan HUT RI dengan karnaval.” Ucapnya.

Sementara ditempat yang sama, Ketua ranting Fatayat NU, Desa Madupat, Syarifah fitria Assegaf, karnaval ini diikuti 3 lembaga TK dibDesa Madupat, Fatayat NU ranting Madupat, kelompok belajar Al Iklas, dan PAUD Al Hidayah. total peserta kurang lebih 300 peserta yang ikut memeriahkan, dan ini baru pertama kali kami gelar menyambut HUT RI ke 78, semoga tahun depan akan lebih meriah lagi.

 

 

Berbagai kostum yang mobil hias unik dan menarik dibuat warga untuk ikut karnaval. Penampilan drumband khas karnaval para peserta ini, memantik perhatian warga yang sejak pagi sudah antri menunggu mulai dari pemberanglatan maupun sepanjang rute/ perjalanan karnaval sejauh kurang lebih 3 km jalan Desa Madupat.(Kh)

 

Tinggalkan Komentar

Close Ads X